Bagi banyak orang, mencari tempat parkir bisa jadi salah satu hal paling menyebalkan saat bepergian. Apalagi di kota-kota besar, lahan parkir sangat terbatas dan jumlah kendaraan terus bertambah. Untungnya, kini ada perkembangan teknologi yang bisa jadi solusi.
Jika menerapkan teknologi yang sesuai, proses parkir bisa menjadi lebih efisien, nyaman, dan bahkan lebih aman. Lalu, apa saja teknologi terbaru yang membuat parkir lebih mudah? Yuk, kita bahas selengkapnya di bawah ini!
Ingin Parkir Lebih Mudah? Coba 4 Perkembangan Teknologi Ini!
Mulai dari aplikasi parkir pintar, sistem pembayaran otomatis, hingga parkir otomatis berbasis AI alias kecerdasan buatan, berikut ini beberapa contoh teknologinya:
-
Aplikasi Parkir Pintar
Salah satu masalah paling umum dalam parkir adalah menemukan tempat kosong, terutama di area yang padat. Kini, dengan aplikasi parkir pintar, Anda bisa melihat ketersediaan tempat parkir secara real-time sebelum tiba di lokasi.
Lalu, bagaimana cara kerjanya? Aplikasi ini bekerja dengan menggunakan sensor dan data IoT (Internet of Things) yang dipasang di tempat parkir untuk mendeteksi apakah suatu slot parkir kosong atau terisi.
Informasi ini kemudian akan ditampilkan di aplikasi, sehingga pengguna bisa langsung memilih tempat parkir yang tersedia tanpa harus berputar-putar mencari tempat kosong. Beberapa aplikasi bahkan memungkinkan Anda membayar parkir langsung dari ponsel. Lebih praktis, bukan?
-
Sistem Pembayaran Parkir Otomatis
Dulu, banyak kendaraan yang harus antri panjang hanya untuk membayar tiket atau karcis parkir. Kini, dengan sistem pembayaran otomatis, semuanya bisa dilakukan lebih cepat dan efisien.
Teknologi pembayaran otomatis ini umumnya bisa diterapkan menggunakan kode QR, aplikasi mobile, atau NFC (Near Field Communication). Apapun jenis teknologinya, semuanya memungkinkan pengguna membayar parkir tanpa perlu uang tunai atau tiket fisik.
Beberapa tempat parkir di negara maju juga sudah mengadopsi License Plate Recognition (LPR), di mana sistem mampu membaca plat nomor kendaraan dan secara otomatis mencatat waktu masuk serta keluarnya.
Selain mengurangi antrian dan meminimalisir risiko kehilangan tiket atau pencurian uang tunai, sistem ini juga bisa mengurangi jumlah staf yang dibutuhkan untuk mengelola parkir.
-
Parkir Otomatis Berbasis AI
Sesuai namanya, perkembangan teknologi Automated Parking System (APS) atau parkir otomatis memungkinkan kendaraan diparkir secara otomatis dan lebih efisien menggunakan sistem robotik atau mekanis.
Saat Anda memasukkan kendaraan ke dalam sistem APS, teknologi berbasis AI dan sensor mekanis akan menghitung ukuran kendaraan dan secara otomatis memarkirkannya di lokasi yang optimal.
Artinya, sistem ini tidak memerlukan pengemudi untuk mencari tempat parkir secara manual, karena semua proses dilakukan oleh mesin.
-
Smart Parking Maps
Terakhir, ada teknologi Smart Parking Maps yang memungkinkan pengemudi melihat lokasi parkir yang tersedia secara real-time melalui peta digital yang akan diperbarui secara terus-menerus.
Sistem ini bekerja dengan menghubungkan data dari sensor parkir, kamera AI, dan sistem reservasi untuk menampilkan peta yang menunjukkan tempat parkir kosong, harga, serta fasilitas yang tersedia, misalnya stasiun pengisian daya kendaraan listrik.
Menariknya, teknologi ini biasanya sudah terintegrasi dengan aplikasi navigasi, sehingga bisa dihubungkan dengan Google Maps atau Waze untuk pengalaman berkendara yang lebih efisien.
Beberapa teknologi ini sebenarnya ada yang sudah mulai diterapkan di Indonesia, misalnya sistem pembayaran parkir otomatis berbasis QR, NFC, atau aplikasi.
Bagi pengemudi, berbagai perkembangan teknologi parkir ini tentu sangat bermanfaat untuk meningkatkan kenyamanan. Jadi, di masa depan, mencari parkir tidak akan lagi menjadi masalah!